Monday, July 13, 2015

Beberapa Fasilitas Wah Yang Didapat Oleh Karyawan Berposisi Manager

fasilitas yang diterima oleh manager

Fasilitas yang diterima karyawan sudah umum diketahui oleh banyak orang akan berbeda antara suatu perusahaan dengan perusahaan yang lainnya. Fasilitas penunjang bagi karyawan biasanya menjadi salah satu faktor penting yang melatarbelakangi seorang untuk melamar pekerjaan pada suatu perusahaan. Fasilitas yang menarik tentunya akan menjadi salah satu pemikat bagi calon karyawan pada suatu perusahaan. Seperti yang dijelaskan sebelumnya, fasilitas yang bisa diterima karyawan sangatlah bervariasi. Tak hanya dari besar kecilnya suatu perusahaan yang mempekerjakannya, perbedaan fasilitas tentunya dipengaruhi oleh faktor kedudukan seorang keryawan dalam suatu perusahaan. Di dalam artikel kali ini kami akan membehas beberapa fasilitas yang biasanya diterima oleh karyawan yang memiliki level kedudukan manager.



Fasilitas untuk Karyawan
Fasilitas pertama yang membedakan seorang karyawan dengan level manager dan dibawahnya tak bisa dipungkiri adalah tentang gaji yang diterima. Pada umumnya, gaji yang diterima oleh karyawan dengan level manager akan sangat jauh berbeda dengan karyawan yang memiliki level dibawahnya. Bahkan tak jarang perusahaan besar memberi gaji berkali kali lipat kepada seorang manager dari gaji karyawan biasa. Hal ini dikarenakan tanggung jawab yang mereka emban lebih besar dari seorang karywan biasa. Tak hanya gaji, besaran bonus yang diterima seorang manager tentunya akan sangat berbeda dan memiliki nilai yang jauh lebih tinggi dengan karyawan yang memiliki level dibawahnya terutama karyawan biasa.

Selain gaji dan bonus atau tunjangan, adapun kendaraan seperti mobil menjadi salah satu fasilitas yang diterima manager bersifat wah. Ada banyak perusahaan yang memberikan fasilitas pemberian mobil kepada karyawannya yang menduduki posisi level manager. Untuk bonus jenis ini, biasanya ada berbagai macam ketentuan yang diberlakukan oleh persahaan untuk manager agar bisa mendapatkannya. Untuk perusahaan yang bersifat sedang, fasilitas ini biasanya diberikan dengan pembayaran down payment mobil sedangkan untuk cicilannya dibebankan kepada karyawan yang bersangkutan misalkan dengan sistem potong gaji. Akan tetapi, untuk perusahaan dengan skala besar, fasilitas ini bahkan bisa diberikan secara cuma-cuma terlebih biasanya diberikan sopir pribadi dan juga dengan biaya pembelian BBM.

fasilitas mobil


Selain mobil pribadi, ada berbagai fasilitas wah lain yang diberikan oleh perusahaan kepada karyawan dengan posisi di level managerial. Rumah menjadi salah satu fasilitas seorang manager bersifat wah yang diberikan oleh suatu perusahaan. Sama halnya seperti pemberian mobil, ketentuan suatu perusahaan untuk meberikan fasilitas rumah pada manager-nya juga ditawarkan dengan berbagai ketentuan. Pada perusahaan menengah kebawah, perusahaan biasanya hanya menanggung beban uang muka suatu rumah dengan kemudian cicilan dibebankan pada karyawan yang bersangkutan. Namun, ada juga perusahaan yang secara gratis memberikan fasilitas rumah bagi manager - nya baik di komplek perumahan karyawan atau di perumahan umum. Bagi manager yang tak ingin pindah dari rumah, beberapa perusahaan juga memberikan fasilitas renovasi rumah tentunya dengan biaya yang cukup fantastis.

Fasilitas Fasilitas lainnya
Selain beberapa fasilitas diatas, ada lagi beberapa fasilitas lain yang bisa di dapat oleh pada manager suatu perusahaan. fasilitas yang cukup sering kita temui yang bisa di dapat oleh seorang manager perusahaan adalah paket perjalanan wisata. Beberapa diantaranya bahkan menyediakan paket wisata keluar negeri beserta satu keluarga dari sang manager. Seperti yang kita ketahui, manager merupakan salah satu jabatan tertinggi dari suatu perusahaan yang sering dipandang sebagai posisi paling bergengsi dalam suatu perusahaan. Salah satu yang menjadikan manager sebagai jabatan paling bergengsi adalah fantastisnya fasilitas yang diterima oleh seorang manager dibandingkan dengan fasilitas yang diterima oleh karyawan pada posisi lebih rendah.

sumber gambar 1 : https://pixabay.com/en/office-man-manager-businessman-207219/
sumber gambar 2 : https://pixabay.com/en/steering-wheel-car-drive-driving-801994/

No comments:

Post a Comment

Wahai Karyawan Seluruh Dunia, Berkomentar-lah!

Comments system

Disqus Shortname