Apa yang membuat karyawan betah di tempat kerja
Gambar. Alasan yang membuat karyawan betah di tempat kerja |
Pada postingan sebelumnya saya menjelaskan alasan - alasan karyawan bertahan di pekerjaannya. Ternyata selain 9 alasan tersebut masih ada alasan - alasan lain yang membuat seorang karyawan bertahan di tempat kerja atau pekerjaannya sekarang.
Kalau dari alasan - alasan yang akan saya paparkan, alasan ini lebih bersifat internal; dari dalam diri si karyawan.
Mari kita bahas satu demi satu alasan karyawan tidak mau meninggalkan tempat kerja.
1. Safety player
Alasan pertama adalah safety player; pemain yang aman. Maksudnya adalah sang karyawan tidak mau mengambil resiko yang terlalu besar. Sang karyawan sudah merasa aman dengan pekerjaannya sekarang, walau pun lowongan pekerjaan banyak tersedia di media koran atau situs lowongan pekerjaan. Hal ini biasanya disebabkan oleh karyawan yang telah menjadi kepala keluarga. Dengan beban yang harus ditanggungnya, baginya kehati - hatian jadi penting. Hanya tawaran gaji atau fasilitas yang lebih tinggi, membuat karyawan melepas pekerjaan dan belum tentu mendapatkan pekerjaan yang baru.
2. Tidak berani gambling
Alasan kedua adalah tidak berani gambling; berspekulasi. Pekerjaan yang baru bagi karyawan adalah sesuatu yang belum jelas. Bisa jadi gaji atau fasilitas lebih tinggi, namun bagaimana dengan beban kerjanya? Bagaimana dengan lingkungan kerjanya? Bagaimana dengan calon atasan di tempat kerja yang baru?
Sangat beruntung kalau mendapatkan yang baik - baik; yang bagus - bagus. Bagaimana kalau tidak?
3. Malas beradaptasi
Alasan ketiga adalah malas beradaptasi. Pekerjaan baru adalah berarti lingkungan kerja baru, teman - teman kerja baru, atasan baru dan semua hal - hal yang baru. Dimana hal ini belum tentu sama dengan pekerjaan kita sekarang. Kita butuh adaptasi lagi; butuh penyesuaian yang butuh waktu.
4. Ketakutan akan menemukan hal yang sama
Alasan keempat adalah ketakutan akan menemukan hal yang sama. Pekerjaan baru bisa jadi akan bertemu dengan hal - hal yang sama yang pernah kita alami di tempat sebelumnya. Takut mempunyai atasan yang galak, takut lingkungan kerja yang tidak mendukung kinerja dan hal - hal yang tidak mengenakkan lainnya.
5. Belum ada pengganti
Alasan kelima adalah belum ada pengganti. Saya fikir ini adalah alasan yang paling sesuai dengan saya dan mungkin kebanyakan karyawan lainnya. Selama ini kita sudah mencari - cari lowongan pekerjaan, membuat surat lamaran pekerjaan dan mengirimkan ke sana - kemari namun belum ada panggilan. Jangankan untuk diterima, kesempatan wawancara saja tidak ada. Karena kebutuhan hidup terus naik, mau tidak mau kita bertahan di tempat kerja sekarang.
Dari 5 alasan ini mana, yang paling sesuai dengan rekan - rekan rasakan? Ada yang lain?
No comments:
Post a Comment
Wahai Karyawan Seluruh Dunia, Berkomentar-lah!